Kelompok nelayan menjadi basis kekuatan perekonomian masyarakat
GILIGENTING- Organisasi kemasyarakatan di Desa Gedugan Giligenting Kabupaten Sumenep menjadi titik sentral kekuatan perekonomian masyarakat yang biasanya organisasi tersebut dikenal masyarakat sebagai kelompok nelayan.
Kelompok nelayan di Desa Gedugan Giligenting dilaksanakan setiap malam senin di rumah warga sekitar dimana dalam pelaksanaannya dikemas sebagai kegiatan arisan dan simpan-pinjam.
Bukan hanya itu, kelompok nelayan juga menyediakan wadah bagi masyarakat yang ingin menabung. Dengan adanya tabungan tersebut diharapkan masyarakat dapat mengatur keuangan keluarganya demi masa depan yang lebih baik.
Hal tersebut juga diungkapkan oleh salah satu pengurus kelompok nelayan tersebut dimana warga menyebutnya dengan nama Man Enek, " Kelompok Nelayan ini didirikan karena merespon keresahan masyarakat karena melemahnya perekonomian yang diakibatkan mereka tidak dapat membangun usaha keluarga karena kurang mampu memiliki modal maka dari itu kami semua bersepakat untuk mengadakan wadah organisasi kemasyarakatan yang diberi nama kelompok nelayan dimana didalamnya kami membentuk program arisan dan simpan-pinjam yang diharapkan dapat membantu masyarakat dalam memperkuat perekonomian keluarga", pungkasnya.
Dengan adanya program arisan dan simpan pinjam yang dilakukan oleh kelompok nelayan tersebut sudah terbukti membantu dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Gedugan kecamatan Giligenting.
Dimana dana yang dipinjamkan mencapai jutaan rupiah dengan jaminan yang sama sekali tidak memberatkan masyarakat hal tersebut cukup membantu untuk dijadikan modal masyarakat untuk membangun usaha.
Selain itu, ada juga program anak yatim yang dilakukan dengan sukarela oleh para anggota kelompok nelayan tersebut. Giligenting, (12/1/2023)
(Ris/Gili)